Xbox SmartGlass Kini Nongol di Tablet Kindle Fire

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
(Foto: Computerandvideogames)

WASHINGTON - Xbox SmartGlass, sebuah aplikasi lintas platform milik Microsoft, akhirnya muncul dalam Amazon Appstore untuk versi tablet Kindle Fire. Aplikasi buatan Microsoft ini kabarnya merupakan aplikasi besar kedua yang hadir pada Amazon Appstore minggu ini.

Dengan tujuan menghadirkan kesenangan bagi para gamer yang menggunakan tablet Kindle Fire dari Amazon, Microsoft berusaha menghadirkan SmartGlass dengan kemampuan yang sama pada versi Android, Windows 8 maupun iOS. Beberapa judul game yang fungsi permainannya telah didukung oleh layanan SmartGlass antara lain, Dance Central 3, Forza Horizon, Halo Waypoint and Ascend: New Gods.

Dikutip dari Androidauthority, Selasa (23/4/2013), aplikasi interaktif yang memiliki kemampuan sebagai sebuah kontroler ini, dapat melakukan perintah menggunakan koneksi jaringan internet. SmartGlass juga kabarnya akan dilengkapi dengan browser link, expanded messaging, serta desain efisien untuk aplikasi layar kedua.

Dukungan layar kedua yang dihadirkan SmartGlass diklaim Microsoft mampu mendukung beberapa judul permainan, layanan entertainment, dan film. Selain itu, aplikasi lintas platform ini telah menyediakan beberapa pilihan kontrol baru untuk Internet Explorer, Bing, dan Xbox 360.

Sekadar informasi, aplikasi SmartGlass difungsikan untuk meningkatkan pengalaman hiburan Anda pada konsol Xbox 360. Aplikasi ini memungkinkan gadget Anda untuk berkolaborasi dengan konsol Xbox 360. SmartGlass ini juga memungkinkan pengguna berinteraksi dengan pertunjukan di TV, film, olah raga dan permainan. (amr)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/23/325/796175/xbox-smartglass-kini-nongol-di-tablet-kindle-fire

0 Responses to "Xbox SmartGlass Kini Nongol di Tablet Kindle Fire"

Post a Comment