iOS Dinilai Lebih Menguntungkan daripada Android

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
Ilustrasi (Foto: Reuters)

CALIFORNIA - Platform Apple iOS dinilai lebih menguntungkan dalam menghasilkan uang melalui iklan daripada Google Android. Ini terungkap melalui laporan Mobile Advertising untuk kuartal satu 2013 yang diterbitkan Opera. 

Untuk menarik kesimpulan, Opera menghimpun data dari platform iklan berbasis mobile, seperti AdMarvel, Mobile Theori, 4th Screen Advertising, dan Opera Mediaworks Performance. Platform tersebut menyajikan 50 triliun lebih iklan per bulan melalui 12.000 situs dan aplikasi mobile. Demikian dilansir dari TechCrunch, Jumat (19/4/2013). 

Opera menemukan, kampanye iklan mobile pada perangkat Apple memperoleh angka tertinggi secara rata-rata, di mana hampir separuh dari pendapatan (49,23 persen) mengalir ke penerbit mobile

Data menunjukkan bahwa iPhone menyisihkan Android dalam volume iklan mobile per kuartal satu. Tayangan iklan dan iklan klik pada iPad dan iOS melebihi Android. iOS mencatatkan trafik iklan 44,53 persen dan pendapatan iklan 49,23 persen, sedangkan platform Google hanya mencatatkan trafik iklan 31,26 persen dan 26,72 persen pendapatan iklan. 

Sementara itu, Amerika Serikat (AS) yang menjadi mayoritas pilihan pengiklan mulai mengalami penurunan. Sejumlah wilayah lain, kata Opera, justru mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan. AS memperoleh penghasilan iklan 75,4 persen dari melalui platform Opera, tapi laporan terakhir turun menjadi 50,69 persen. 

Eropa menjadi wilayah yang mengalami pertumbuhan permintaan iklan dengan lebih dari 21 persen. Naik dari 14,61 persen pada kuartal sebelumnya. 65 persen trafik iklan mobile tersebar di lima lima wilayah, Inggris Raya, Italia, Jerman, Prancis, dan Spanyol. 
(fmh)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/19/325/794259/ios-dinilai-lebih-menguntungkan-daripada-android

0 Responses to "iOS Dinilai Lebih Menguntungkan daripada Android"

Post a Comment