Pengguna Layanan iCloud Tembus 300 Juta

Author: Shconer Design // Category:
detail berita

CALIFORNIA - Selain mengumumkan pendapatan pada kuartal pertama tahun ini, Apple juga mengungkap jumlah pengguna layanan iCloud telah menembus 300 juta. Perolehan ini naik dari laporan pada Juni tahun lalu dengan 150 juta pengguna.

Untuk meningkatkan jumlah pengguna, Apple akan memperluas layanan sinkronisasinya dengan fitur anyar. Sayangnya, perusahaan asal Cupertino itu enggan membeberkan secara spesifiki fitur apa yang bakal disisipkan pada layanannya tersebut. Demikian dilansir dari Pocket-lint, Rabu (24/4/2013).

Diumumkan pada Oktober 2011, iCloud meberikan cara baru ke pengguna untuk menyimpan koleksi musik, video, dan jenis file lainnya. Layanan ini berjalan pada iOS 5, iOS 6, dan Mountain Lion.

Sementara itu, Apple mengumumkan pendapatan USD43,6 miliar dengan laba bersih USD9,5 miliar. Kemudian, perusahaan mencatatkan penjualan 37,4 juta unit iPhone, 19,5 juta unit iPad, 5,6 juta unit iPod, dan 4 juta unit Mac. (fmh)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/24/325/796934/pengguna-layanan-icloud-tembus-300-juta

0 Responses to "Pengguna Layanan iCloud Tembus 300 Juta"

Post a Comment