Nintendo Tunda Rilis Game 'Brain Training' di 3DS

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
(Foto: Digitalspy)

TOKYO - Nintendo resmi menginformasikan berita penundaan judul permainan Dr. Kawashima's Devilish Brain Training: Can You Stay Focus? di Eropa. Berita mengejutkan ini terungkap setelah rencana peluncuran 3DS eksklusif juga mengalami penundaan karena masalah waktu di pasar Eropa.

"Nintendo telah membuat keputusan untuk menunda peluncuran judul permainan Dr. Kawashima's Devilish Brain Training: Can You Stay Focus? untuk mendahulukan Nintendo 3DS. Hal ini sengaja dilakukan guna mengoptimalisasikan kemungkinan mendapatkan waktu terbaik untuk meluncurkan judul permainan ini di Eropa," ujar seorang wakil dari Nintendo.

Terkait penundaan judul permainan di Eropa, perusahaan asal Jepang ini juga meminta maaf atas segala ketidaknyamanan akibat keputusan tersebut. Nintendo juga mengharapkan akan segera mengumumkan keputusan pasti terkait peluncuran permainan Dr. Kawashima's Devilish Brain Training: Can You Stay Focus?

Permainan ini kabarnya akan diisi oleh 30 jenis latihan serta mini games, 18 diantaranya merupakan fitur paling baru yang bertujuan melatih memori otak pengguna. Selain itu, Dr. Kawashima's Devilish Brain Training: Can You Stay Focus? dibekali sistem pemilihan tingkat kesulitan yang dinamis berdasarkan kemampuan pemain.

Sebagai informasi, Dr. Kawashima's Devilish Brain Training: Can You Stay Focus? merupakan judul ketiga dari seri Brain Age yang mampu terjual hingga 15 juta unit di Eropa, seperti dilansir dari Digitalspy, Rabu (10/4/2013). (fmh)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/10/326/789288/nintendo-tunda-rilis-game-brain-training-di-3ds

0 Responses to "Nintendo Tunda Rilis Game 'Brain Training' di 3DS"

Post a Comment