Awal 2014, Microsoft Siapkan Pesaing Google Glass?

Author: Shconer Design // Category:
detail berita

CALIFORNIA - Langkah Google yang membuat inovasi lewat Google Glass ternyata membuat vendor lain "mengekor". Terkini, Microsoft dikabarkan tengah menyiapkan kacamata pintar. 

Analis Brian White mengungkapkan bahwa Microsoft kemungkinan besar akan menghadirkan teknologi mirip dengan Google Glass. Perangkat itu kabarnya bakal berjalan pada sistem operasi Windows atau versi lain dari sistem operasi besutan raksasa teknologi asal Redmond itu. Demikian dilansir dari Softpedia, Jumat (5/4/2013). 

Google Glass sendiri masih dalam tahap pengembangan, namun proyek tersebut menuai decak kagum berkat sejumlah fitur yang dihadirkan headset tersebut. 

Apabila kabar ini benar dan Microsoft tengah mengembangkan kacamata pintar, kreator Windows ini kemungkinkan besar akan disisipkan dengan fitur Bluetooth, WiFi, GPS, dan kamera. 

Brian mengklaim bahwa rival Google Glass itu akan dipamerkan pada awal 2014, sebelum dijual secara resmi. "Google membuat trobosan yang cukup signifikan dalam hal aplikasi piranti lunak yang berhubungan dengan produk baru," katanya. 

Sementara itu, Microsoft sendiri enggan berbicara banyak soal proyek terbarunya, akan tetapi raksasa piranti lunak itu melihat 2014 sebagai tahun yang cukup menantang bagi perusahaan, di mana sistem operasi terbaru, tablet Surface, dan beberapa produk kunci juga diharapkan memulai debutnnya dalam 12 bulan ke depan.  (fmh)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/05/57/787082/awal-2014-microsoft-siapkan-pesaing-google-glass

0 Responses to "Awal 2014, Microsoft Siapkan Pesaing Google Glass?"

Post a Comment