Lagi, Aksi Boikot untuk Google Glass

Author: Shconer Design // Category:
Las Vegas - 'Whatever happens in Vegas, stays in Vegas', ungkapan bahasa Inggris ini mungkin akan digunakan sebagian orang untuk menggambarkan nasib Google Glass di Las Vegas.

Media setempat memberitakan, kasino dan klub malam di Las Vegas tak ingin kacamata pintar Google merekam semua hal yang terjadi di sana, apalagi untuk kepentingan tertentu yang bisa merugikan.

"Selama bertahun-tahun kami sudah berhadapan dengan perekaman video dan pengambilan gambar melalui ponsel. Kami dengan cepat harus memastikan itu tak terjadi di klub manapun di Las Vegas," kata Peter Feinstein, salah satu juru bicara para pemilik klub malam.

"Dengan menyebarnya ketersediaan Google Glass nanti, akan ada banyak orang menggunakannya," tambahnya seperti dikutip detikINET dari NBC, Kamis (11/4/2013).

Sebelumnya, larangan juga datang dari sebuah restoran di Amerika Serikat. Meski masih dalam tahap pengembangan akhir, kacamata pintar ini sudah menimbulkan pro dan kontra sebelum resmi dipasarkan nanti.

Kontroversi muncul dari restoran bernama The Poin 5 Caf yang sudah mengeluarkan peraturan yang melarang pengunjungnya nantinmenggunakan Google Glass. Pihak pengelola restoran yang berlokasi di Seattle ini terpaksa melakukannya terkait masalah pelanggaran privasi yang mungkin ditimbulkan.

Baca juga:
-. Serba-serbi Kacamata Pintar Google.
-. Fitur-fitur Keren di Kacamata Pintar Google.
-. 5 Pakar Bicara Tentang Kacamata Pintar Google.
(rns/ash)
Sumber : http://inet.detik.com/read/2013/04/11/111514/2217395/398/lagi-aksi-boikot-untuk-google-glass

0 Responses to "Lagi, Aksi Boikot untuk Google Glass"

Post a Comment