Capcom Stop Beberapa Proyek Judul Permainan

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
(Foto: Wikia)

OSAKA - Capcom kembali menghadirkan sebuah informasi mengejutkan. Perusahaan game asal Jepang yang beberapa pekan lalu melakukan restrukturisasi secara besar-besaran, kali ini mengumumkan akan memberhentikan beberapa proyek judul permainan yang sedang dikembangkannya.

Dikansir dari Computerandvideogames, Senin (22/4/2013), meski judul permainan yang tidak dilanjutkan pengembangannya belum diungkap, Capcom menjelaskan pada para investor bahwa biaya restrukturisasi yang mencapai EUR46 juta sudah termasuk beberapa judul game yang gagal meluncur pada publik.

Direktur dari perusahaan tersebut mengungkapkan bahwa, restrukturisasi besar-besaran yang dilakukan oleh Capcom bertujuan mengubah pola bisnis menjadi lebih modern. Tujuan utama dari keputusan ini adalah 'Memperkuat Strategi Digital' serta 'Meningkatkan kualitas game dengan pengembangan dalam perusahaan'

Sementara itu, meskipun Capcom meraih keberhasilan pada penjualan judul permainan Resident Evil 6. Perusahaan asal Jepang ini mengharapkan tahun keuangan 2013 (yang berakhir April 2014) untuk memberi keuntungan lebih besar, dengan target penjualan sekira EUR648 juta.

Capcom juga berjanji akan menghilangkan sistem outsourcing berlebihan yang menyebabkan lambatnya perkembangan pada pasar digital. Hal tersebut juga mengakibatkan terjadinya koordinasi yang buruk antara divisi pemasaran dengan divisi pengembangan pada perusahaan. (amr)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/22/326/795585/capcom-stop-beberapa-proyek-judul-permainan

0 Responses to "Capcom Stop Beberapa Proyek Judul Permainan"

Post a Comment