HTC Eye, Phone Selfie Buat Narsis

Author: Shconer Design // Category:
Jakarta - Foto selfie menjadi tren yang tak terpisahkan dari kamera ponsel saat ini. Tak heran, vendor ponsel pun berlomba memanfaatkannya sebagai bahan jualan mereka, tak terkecuali HTC. Dengan penamaan yang menarik, HTC Eye, ponsel ini akan semakin memperbanyak pilihan konsumen penyuka foto selfie.

Informasi ini bersumber dari akun Twitter @evleaks. Seperti biasanya, akun ini memberikan sejumlah bocoran mengenai gadget terbaru.

Dalam bocorannya kali ini, @evleaks mengklaim HTC Eye akan dipromosikan sebagai 'ultimate selfie phone'. HTC Eye diperkirakan akan dirilis pada kuartal keempat tahun ini.

Mengingat julukannya sebagai 'ultimate selfie phone', sejumlah spekulasi bermunculan, menduga bahwa HTC akan membenamkan megapixel yang besar atau teknologi ultrapixel di kamera depan. Belum ada informasi detail mengenai spesifikasinya.

Seperti dilansir Ubergizmo, Jumat (6/6/2014), HTC tampaknya merancang strategi pemasaran khusus melalui ponselnya ini. Dengan menggembar-gemborkan selfie sebagai highlight-nya, HTC sepertinya ingin menyasar konsumen muda dan remaja yang cenderung sangat suka berselfie.

Ini bukan pertama kalinya HTC membuat ponsel spesifik. Sebelumnya, HTC pernah membuat ponsel Facebook yang menyediakan tombol khusus untuk mengakses jejaring sosial tersebut, yakni HTC First dan HTC ChaCha. Kala itu, dua ponsel ini pun berupaya menyasar segmen anak-anak muda yang gemar mengakses Facebook. Namun sayang keduanya tak terlalu sukses di pasaran.

(rns/ash)


Sumber : detik.feedsportal.com

0 Responses to "HTC Eye, Phone Selfie Buat Narsis"

Post a Comment