Dual SIM & Prosesor jadi Senjata Samsung Galaxy Core

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
Galaxy Core

SEOUL - Produsen yang satu ini nampaknya tak berhentu untuk terus menelurkan produk baru. Terkini, Samsung meluncurkan produk baru di keluarga Galaxy yang mengusung keunggulan serba ganda, yakni SIM dan prosesor dual-core.

Mengusung layar 4.3 inci berseolusi 480x800, Galaxy Core dilengkapi dengan memori internal 8GB, RAM 1GB, dan baterai berkapasitas 1.800mAh. Demikian disitat dari Pocket-lint, Selasa(7/5/2013).

Handset berbasis Android ini juga dibekali kamera utama 5MP dan beberapa fitur-fitur pintar, yakni Smart Stay, Smart Alert, Motion UI, dan S Voice, yang berfungsi seperti Apple Siri.

Bila tak ada aral melintang, Galaxy Core akan tersedia pada bulan ini, setelah itu versi single SIM dari ponsel ini mendarat pada Juni 2013. Belum diketahui pasti berapa banderol dari keluarga Samsung Galaxy terbaru ini. Apakah bakal masuk ke Indonesia? Kita tunggu saja. (fmh)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/05/07/57/803239/dual-sim-prosesor-jadi-senjata-samsung-galaxy-core

0 Responses to "Dual SIM & Prosesor jadi Senjata Samsung Galaxy Core"

Post a Comment