Smartphone Android Bisa Lacak Lokasi Penembak Jitu
Author: Shconer Design // Category:(Foto: Discovery)
PHILADELPHIA - Smartphone Android ternyata tidak hanya digunakan untuk telefon, pesan singkat atau bermain game. Terkini, tim insinyur komputer dari Vanderbilt University di Amerika Serikat, mengembangkan perangkat serta software khusus yang bisa mengubah smartphone Android menjadi alat pelacak keberadaan sniper (penembak jitu).
Dilansir Discovery, Minggu (28/4/2013), militer kini memiliki peralatan berteknologi tinggi untuk menelusuri penembak jitu. Alat berteknologi ini melibatkan penggunaan mikrofon yang bisa dibawa oleh tentara. Selain itu, teknologi yang kian pesat memungkinkan pengawal atau ajudan sipil menggunakan smartphone Android guna melacak penembak jitu yang bersembunyi.
Tim dari Vanderbilt ini menjelaskan sistem baru mereka di ajang Association for Computing Machinery ke-12 di Philadelphia awal bulan ini. Pada penjelasannya, tim mengungkap adanya modul sensor berukuran setebal tumpukan kartu.
Ketika peluru senjata api telah ditembakkan, sensor bisa menangkap suara dalam waktu bersamaan. Sensor kemudian mengirimkan data pada seperangkat smartphone melalui koneksi bluetooth. Bila terdapat smartphone lainnya yang berada dalam jaringan nirkabel lokal dengan modul yang serupa, maka lokasi penembak bisa terdeteksi.
Ide ini mirip dengan ShotSpotter, yang merupakan sistem yang digunakan di Seattle, Amerika Serikat untuk melacak lokasi insiden penembakan. Bedanya, sistem yang dikembangkan peneliti Vanderbilt University memiliki dua versi sistem.
Salah satu versi sistem menggunakan mikfofon per modul, namun memerlukan sedikitnya enam smartphone terpisah untuk secara akurat mengkalkulasi lokasi si penembak jitu. Versi kedua, melibatkan empat mikrofon di setiap sensor modul, tetapi memerlukan hanya dua smartphone terpisah untuk mengetahui keberadaan sang penembak.
Pengawal sipil bisa menggunakan sensor ini untuk melindungi pejabat dengan tim yang dilengkapi dengan modul sensor. Apabila peluru senapan telah ditembakkan, para penjaga bisa melacak di mana lokasi serta membantu polisi setempat melacak penembak. (fmh)
Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/28/57/798777/smartphone-android-bisa-lacak-lokasi-penembak-jitu
0 Responses to "Smartphone Android Bisa Lacak Lokasi Penembak Jitu"
Post a Comment