Bos Facebook Terjun ke Kancah Politik?

Author: Shconer Design // Category:
detail berita
CEO Facebook Mark Zuckerberg (Foto: Bloomberg)

CALIFORNIA - Setelah sukses di dunia teknologi, Chief Executive Officer (CEO) Facebook Mark Zuckerberg dikabarkan tertarik terjun ke dunia politik. Menurut laporan terbaru, Zuckerberg sedang menjajaki pembentukan sebuah kelompok advokasi politik yang akan fokus pada berbagai topik seperti imigrasi, ekonomi, pendidikan, dan pendanaan penelitian ilmiah.
 
Dilansir dari Bloomberg, Senin (15/4/2013), menurut seorang sumber, Zuckerberg sedang mempertimbangakan mendirikan kelompok advokasi politik itu bersama dengan komunitas teknologi. Sumber informasi itu meminta identitasnya untuk dirahasiakan karena rencana Zuckerberg belum dipublikasikan secara luas.
 
Dalam beberapa tahun ini, pendiri raksasa jejaring sosial itu memang terus memperluas perannya dalam kancah politik. Pada 2011, misalnya, Zuckerberg menjadi tuan rumah saat Presiden Amerika Serikat Bacrack Obama menggelar pertemuan di kantor pusat Facebook, di Palo Alto, California.
 
Pertemuan terbaru terjadi pada pulan lalu, saat itu Zuckerberg menyambut Gubernur New Jersey Chris Christie di rumahnya yang berada di California. Pertemuan itu sekaligus menjadi penggalan dana politi pertama Zuckerberg.
 
Adapun juru bicara Facebook Jodi Seth, menolak berkomentar terkait rencana Zuckerberg membentuk sebuah kelompok advokasi.
(adl)


Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/04/15/55/791754/bos-facebook-terjun-ke-kancah-politik

0 Responses to "Bos Facebook Terjun ke Kancah Politik?"

Post a Comment